Polisi Dibuat Binggung, Si Pria Bawa Sapi Di Bawa Pakai Bagasi Mobil


Sumberberita6 - Bagasi memang disediakan untuk memudahkan pemilik mobil menyimpan barang-barangnya. Namun tak semua barang bisa disimpan apalagi jika itu sebuah binatang sebesar sapi. 

Tapi pria di Rumania ini sepertinya terlalu nekat. Tak memperdulikan nasib hewan, si sapi dipaksa masuk ke dalam bagasi. 

Beruntung ulah di pemilik mobil ketahuan dan terekam kamera. Si pria pun harus berhadapan dengan penegak hukum dan didenda Rp 6 juta.

Bagaimana sapi itu bisa masuk dalam bagasi, berikut ceritanya:

Sapi Hasil Jual Kuda

Si Pria diketahui mendapat sapi itu setelah menjual kuda peliharaannya. Tanpa berpikir panjang, kaki sapi yang baru dibelinya itu diikat lalu dimasukkan ke dalam bagasi mobilnya.

Saat pria itu melakukan aksinya, seorang juru kamera stasiun televisi lokal segera merekam sejak dari Bradeanu ke Smeeni, keduanya di Buzau, Rumania Timur.

Yang memprihatinkan, sapi itu terlihat menggantung pada mobil kecil dengan kepala mendekati jalan. Sementara dua kakinya terikat tali.

Tahu Diikuti, Pemili Sapi Mengancam

Pria yang mengendarai mobil itu sadar dia sedang diikuti. Pria tersebut berhenti dan keluar menghampiri juru kamera.

Dia mengancam sang juru kamera untuk berhenti merekam.

Insiden itu segera dilaporkan ke Polisi Lalu Lintas dan direktorat kedokteran hewan Buzau.

Petugas berwenang mengidentifikasi pria itu dari pelat nomor mobil yang sempat terekam kamera. Mereka kemudian memeriksa pemilik mobil itu.

Polisi Ikut Heran

Si pengendara mobil, seorang pria berusia 23 tahun yang namanya tidak dipublikasikan, mengaku dia menjual kudanya dan menukarnya dengan sapi. Yang ditanyakan polisi hanyalah bagaimana dia bisa mengangkut kudanya.

Pria itu lalu dikenai denda 2.000 Lue Rumania, setara 396 pounsterling atau Rp6 juta. Dia dinyatakan telah melanggar hukum pengangkutan hewan.

Dia juga didakwa dengan kejahatan terhadap hewan. Akibatnya, dia harus mendekam dalam penjara selama 12 bulan.
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar :

Posting Komentar